Hadits
ke-9
Menjalankan
Perintah Semampunya
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ صَخْرٍ رَضِيَ الله
عَنْهُ قَالَ: سَمِعْتُ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ
يَقُوْلُ: «مَا نَهَيْتُكُمْ عَنْهُ فَاجْتَنِبُوهُ وَمَا
أَمَرْتُكُمْ بِهِ فأْتُوا مِنْهُ مَا اسْتَطَعْتُمْ، فَإِنَّمَا أَهْلَكَ
الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ كَثْرَةُ مَسَائِلِهِمْ وَاخْتِلافُهُمْ عَلَى
أَنْبِيَائِهِمْ» رواه البخاري ومسلم.
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu berkata: aku mendengar
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Apa yang aku
larang bagi kalian maka jauhilah, dan apa yang aku perintahkan kepada kalian
maka kerjakan semampu kalian. Sesungguhnya yang membinasakan orang-orang
sebelum kalian adalah banyak bertanya dan menyelisihi para nabi mereka.”
Diriwayatkan oleh al-Bukhari dan Muslim.
[Muttafaqun ‘Alaihi: Shahih al-Bukhari (no. 7288), Shahih
Muslim (no. 1337), Sunan at-Tirmidzi (no. 2679), Sunan Ibnu Majah
(no. 1, 2), Sunan an-Nasa`i (V/110-111), dan Musnad Ahmad
(II/247, 258, 428, 517)]Disalin dari: terjemahmatan.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar